Keuntungan Bondek untuk Cor Lantai dan Cara Pemasangannya

Rumah atau bangunan perlu proses dak yang bisa untuk digunakan banyak hal. Membuat dak beton bisa dimanfaatkan untuk membuat lantai dua, dapat membuat jemuran di atas, membuat tampungan air yang ada di atas, dan juga lainnya. Bahan untuk membuat dak beton bisa menggunakan banyak sekali pilihannya termasuk juga menggunakan bondek untuk dak beton.

Mengenal Pengecoran Menggunakan Bondek

Membuat cor bondek merupakan cara yang bisa digunakan untuk membuat dak beton di posisi atas. Membuat dak tersebut dapat dilakukan dengan banyak bahan yang digunakan untuk lembaran untuk alas membuat dak coran. Salah satu pilihan untuk membuat dak beton tersebut adalah menggunakan bondek yang merupakan material lembaran dengan bahan galvalum. Bondek bisa menjadi pilihan untuk menggantikan triplek yang digunakan untuk mengecor. Bahan bondek tersebut bisa digunakan sebagai alas dak.

Bondek merupakan bahan yang digunakan untuk membungkus material cor yang difungsikan untuk membuat lantai dan juga dak beton. Ketebalan yang dipunyai bondek dari 0,75 hingga 1 mm dan menggunakan sistem untuk membantu membuat tulangan. Sistem besi tulangan menjadi pilihan yang terbaik untuk membuat cetakan beton yang dapat untuk membuat sistem tulangan pengecoran lantai yang lebih cepat.

Keunggulan Mengapa Perlu Menggunakan Bondek

Cor bondek dapat digunakan untuk menjadi bahan dak beton karena merupakan material yang dengan ukuran yang beragam. Hal tersebut penting sekali untuk bahan membuat dak beton yang perlu material yang tebal dan juga kuat dengan tinggi lebih dari 5cm. Dak beton dari bondek bisa menjadi pilihan yang cocok digunakan untuk berbagai kebutuhan pembuatan dak yang ada di jalan, jembatan, dan juga hingga gedung bertingkat yang mempunyai kekuatan yang baik untuk pembuatannya. Hal tersebut menjadi alasan mengapa bisa menggunakan bondek sebagai dak beton. 

Selain karena alasan tersebut, manfaat lainnya yang menjadi keuntungan mengapa menggunakan cor bondek untuk membuat dak beton adalah karena:

  • Pemasangan yang cepat merupakan keuntungan mengapa bisa memilih menggunakan bondek untuk pembuatan cor lantai atau dak beton. Bondek mempunyai lembaran yang luas sehingga hal tersebut membuat pemasangannya akan menjadi lebih cepat dan waktu yang dihabiskan untuk pengerjaannya juga menjadi lebih singkat. Pembuatan cor bondek akan menghemat penyangga dan perancah juga yang digunakan dengan waktu pelepasan tiang penyangga 7 hingga 14 hari. Hal tersebut akan membuat keuntungan dengan pemasangan lebih mudah dan juga menghemat waktu ketika menggunakan bondek untuk pelat lantai.
  • Manfaat dari bondek juga bisa digunakan karena menjadi pengganti bekisting. Seperti yang telah dijelaskan di atas, pembuatan dak biasanya menggunakan triplek yang perlu dilepas terlebih dahulu ketika cor beton sudah mengering. Proses tersebut berbeda dengan menggunakan bondek sebagai bekisting karena tidak perlu untuk dilepas terlebih dahulu dan bisa menjadi satu kesatuan di struktur lantai yang digunakan. 
  • Keuntungan lainnya menggunakan bondek adalah akan membuat hasil cornya menjadi lebih rapi. Tampilan akhir dari proses yang dilakukan penting untuk diperhatikan sehingga menjadi pilihan yang terbaik mengapa bisa memilih bondek untuk cor. Di mana keuntungannya adalah membuat hasil cor beton yang menjadi lebih rapi karena mempunyai kemungkinan kebocoran yang sangat kecil ketika menggunakannya untuk pengecoran yang dilakukan. Oleh karena itulah hasil dari cor menggunakan bondek juga menjadi lebih rapi apabila dibandingkan hasil dari triple dan bekisting. Pengecoran dengan hasil yang lebih rapi juga akan membuatnya lebih kuat dan tahan lama karena kebocorannya yang resikonya sangat kecil.
  • Keuntungan selanjutnya menggunakan bondek adalah lebih ekonomis dan juga efisien untuk digunakan sebagai bahan pembuatan cor beton. Bondek merupakan bahan yang tidak membutuhkan waktu yang lama karena juga mempunyai keunggulan dengan pemasangannya yang bisa cepat. Hal tersebut bisa membuat biaya yang dikeluarkan untuk pemasangannya akan lebih cepat sehingga bisa menghemat biaya yang perlu dilakukan. Asalkan memilih tebal cor bondek yang sesuai, maka akan membuat pemasangan mudah dilakukan dengan waktu yang relatif lebih cepat dibandingkan menggunakan dari bahan kayu.
  • Keuntungan lainnya juga akan membuat volume cor yang dibutuhkan akan menjadi berkurang. Bondek yang dipasang nantinya tidak perlu untuk dikeluarkan lagi seperti bahan triplek, sehingga hal tersebut membuatnya juga tidak perlu memerlukan volume cor beton yang dibutuhkan akan lebih berkurang. Anda perlu mengurangi volume cor beton sehingga mendapatkan ketebalan cor yang diinginkan. Menggunakan bondek bahkan dapat mengurangi 25% dari jumlah volume cor beton yang Anda butuhkan. Begitu juga dengan diameter besi tulangan dak berkurang yang juga akan berkurang. Bahkan untuk hasil yang lebih efektif, besi akan lebih baik menggunakan wiremesh sehingga membuat waktu pengerjaannya menjadi lebih cepat.
  • Keuntungan terakhir mengapa perlu menggunakan bondek untuk pembuatan cor beton adalah mempunyai ketahanan yang baik. Bahan ini akan membuatnya lebih tahan api dengan mempunyai tingkat ketahanan lantai komposit hingga 2 jam, sehingga akan lebih aman ketika terjadi hal yang tidak diinginkan seperti kebakaran pada bangunan. Bondek juga memberikan keuntungan membuat bangunan menjadi lebih kokoh karena bisa menambah dan beban struktural dengan struktur bergelombang yang dipunyai. Hal tersebut memberikan keuntungan dengan bangunan yang menggunakan bondek cor mempunyai ketahanan yang lebih baik dari tekanan dan juga gaya eksternal, sehingga membuatnya lebih kuat dan tidak mudah bocor hingga keropos.

Baca juga: Bondek ternyata juga efektif untuk pembuatan atap.

Cara Menentukan Tebal Bondek

Ketika membuat cor menggunakan bondek bisa untuk memilih ukuran yang tepat terlebih dahulu. Ukuran dan juga tebal dari cor tentunya disesuaikan dengan kebutuhan yang dipunyai. Bondek yang tersedia di pasaran bisa dipilih dari ukuran tebal 0,65 mm hingga 1 mm. Sedangkan untuk ukuran yang paling umum digunakan adalah 1 mm yang membuatnya lebih tebal sehingga juga mempunyai kekuatan yang lebih baik. Sedangkan untuk panjang bondek yang tersedia dari 3 meter, 4 meter, hingga 6 meter yang disesuaikan dengan pengecoran yang akan dilakukan.

Proses Pemasangan Bondek

Proses pemasangan bondek mempunyai langkah yang mudah dan juga lebih praktis, sehingga akan lebih efisien dan bisa menghemat waktu yang dibutuhkan. Cara pemasangan yang perlu diikuti yaitu dengan:

  • Langkah pertama melakukan pengukuran terlebih dahulu untuk mendapatkan ukuran bondek yang tepat.
  • Selanjutnya memasang blok penyangga dan juga proses pengikatan yang dilakukan dengan tepat.
  • Selanjutnya memasangkan dek dan dilanjutkan dengan bagian pengecoran.

Bondek bisa menjadi bahan terbaik yang digunakan untuk membuat proses pengecoran akan lebih mudah, cepat, dan juga lebih hemat biaya. Oleh karena itulah gunakan bondek berkualitas dari Prima Bajaindo Sukses.